Perbedaan Blog dan Website yang Wajib untuk Kamu Ketahui

andri

Mungkin sebagian orang termasuk kamu masih bingung apa bedanya blog dan website. Ada banyak sekali yang yang membedakan blog dan website. Perbedaan blog dan website yang paling mendasar terletak pada definisinya.

Blog atau web log adalah sebuah halaman berisi konten tentang pendapat, artikel hingga pengalaman pribadi pemilik. Sedangkan website adalah kumpulan halaman yang terhubung dengan domain yang bisa kamu akses di browser. Biasanya website dikelola oleh tim tersendiri.

Perbedaan Blog dan Website

Masih banyak perbedaan blog dan website lainnya yang tentu saja lebih detail. Apa bedanya blog dan website? Berikut adalah perbedaan blog dan website yang harus kamu ketahui.

1. Konten

Perbedaan yang bisa kamu lihat selanjutnya adalah dari kontennya. Konten pada blog biasanya berisi tentang opini, artikel dengan tema tertentu, pengalaman atau apapun yang pemilik blog sukai.

Sedangkan konten pada website biasanya berisi tentang informasi detail suatu produk atau jasa. Pada umumnya website digunakan oleh perusahaan untuk mempromosikan produk atau jasa yang mereka jual. Website perusahaan biasanya akan menampilkan sejarah perusahaan, alamat, kontak dan informasi lainnya.

2. Update

Konten pada blog adalah hal yang paling penting, artinya konten pada blog harus selalu diupdate secara berkala agar pengunjung tidak kehabisan konten untuk dilihat. Oleh karena itu, konten pada blog bisa kamu katakan sebagai konten yang bersifat dinamis.

Sedangkan konten pada website bersifat statis, artinya tidak harus selalu update. Konten website berisi informasi, sehingga akan update hanya jika terdapat informasi yang berubah saja.

3. Gaya Bahasa

Kedua jenis halaman ini memang memiliki gaya bahasa yang sangat bisa kamu rasakan perbedaannya. Gaya bahasa pada blog sangat bervariatif, bisa formal maupun nonformal. Namun, kebanyakan blog memiliki gaya bahasa yang cukup santai atau nonformal. Pemilik blog biasanya menggunakan bahasa sehari-hari agar pembaca menjadi santai dan tidak mudah bosan.

Berbeda dengan gaya bahasa pada website, website biasa dipakai untuk kepentingan yang bersifat resmi seperti perusahaan, instansi pemerintah dan lainnya. Oleh karena itu, konten pada website cenderung menggunakan bahasa formal dan profesional.

4. Pengelola

Blogger merupakan sebutan bagi orang yang memiliki sekaligus mengelola halaman blog. Umumnya seorang blogger mengelola blognya secara mandiri. Namun ada pula blog yang dikelola oleh beberapa blogger. Contoh blogger yang saat ini sudah sukses dan terkenal adalah Raditya Dika.

Sedangkan website biasanya dikelola oleh tim ahli yang sudah disediakan oleh perusahaan. Tim ahli tersebut berisi copywriter, developer dan designer.

5. Arah Komunikasi

Perbedaan blog dan website yang terakhir pada artikel ini adalah terletak pada arah komunikasinya. Kamu pasti sering melihat adanya kolom komentar di suatu artikel pada blog bukan? Hal tersebut bertujuan agar dapat terjadi komunikasi dua arah antara pembaca dan penulis.

Adanya komunikasi dua arah tentu akan sangat menarik bagi pembaca karena pembaca jadi bisa berinteraksi dengan penulis maupun pembaca lainnya. Informasi atau ilmu yang mereka dapat juga akan menjadi semakin luas karena hal tersebut memungkinkan terjadinya forum diskusi.

Sedangkan website sendiri bertujuan untuk memberikan suatu informasi kepada pengunjung mengenai detail produk atau jasanya. Jadi, arah komunikasi pada website biasanya hanya satu arah.

Sekarang Kamu Sudah Tau Perbedaan Blog dan Website?

Jika kamu berencana untuk membuat halaman untuk suatu kepentingan, buatlah halaman sesuai dengan kebutuhanmu. Tentu saja dengan melmpertimbangkan tujuan, fungsi dan perbedaan blog dan website.

Bagikan:

Tags

Related Post

Tinggalkan Balasan