Perbedaan WordPress com dan org yang Wajib Kamu Ketahui

andri

C:\Users\Gilang Pratama\Downloads\wordpress-g579a0f51a_1280.jpg

WordPress merupakan salah satu CMS dengan jumlah pengguna paling banyak. Namun, meski dengan banyak pengguna belum banyak yang menyadari perbedaan wordpress com dan org. Padahal kedua hal ini memiliki perbedaan yang cukup mencolok. Lalu apa bedanya wordpress com dan org

Perbedaan Worpdress com dan org

Meskipun sama-sama berbasis wordpress namun ada perbedaan yang cukup mencolok antara wordpress com dan org. Beberapa perbedaan tersebut antara lain:

1. Harga

Perbedaan wordpress com dan org yang pertama terlihat dari harga yang perlu kamu bayarkan. Sebenarnya wordpress merupakan layanan gratis yang bisa kamu dapatkan. Namun untuk penggunaan lebih lanjut maka kamu perlu mengeluarkan beberapa biaya.

Hal ini hanya berlaku ketika kamu menggunakan wordpress org. Biaya yang diperlukan ini untuk kebutuhan domain dan juga hosting. Sementara ketika menggunakan wordpress com maka tidak ada biaya yang kamu perlukan. Namun tentunya kamu juga akan mendapatkan berbagai batasan ketika menggunakannya.

2. Domain dan Hosting

Masih berkaitan dengan masalah harga pada poin sebelumnya maka perbedaan wordpress com dan org juga ada pada domain dan hosting. Ketika kamu menggunakan wordpress com yang mana versi gratis maka kamu akan mendapatkan beberapa batasan. Termasuk untuk masalah domain dan hosting ini.

Ketika menggunakan wordpress com maka domain yang akan kamu gunakan akan otomatis terdapat ekstension wordpress.com. contoh jika kamu memilih domain abcde, maka alamatnya akan otomatis menjadi abcde.wordpress.com. pembatasan lainnya adalah masalah hosting. Yang mana pada versi gratis kamu hanya akan mendapatkan kapasitas sebesar 3 GB.

Hal ini akan berbeda jika kamu menggunakan wordpress org atau versi berbayar. Kamu akan dengan bebas menentukan alamat domain dan tidak akan ada ekstension wordpress.com. Bahkan kamu juga bisa menggunakan domain unik seperti .website, .store,. tech, dan lainnya.

Selain itu untuk masalah hosting, ketika menggunakan versi berbayar maka kamu juga akan mendapatkan kapasitas hosting yang lebih besar. Kamu bisa memilih kapasitas mulai dari 5 GB sampai dengan unlimited disk space pada layanan hosting.

3. Tema dan Plugin

Perbedaan wordpress com dan org lainnya juga terlihat pada masalah tema dan plugin. Pada versi wordpress com, maka kamu hanya bisa menggunakan tema tertentu yang sudah tersedia dan tidak bisa menggunakan tema dari pihak ketiga. Untuk masalah plugin juga pada versi wordpress com maka kamu tidak bisa menginstall plugin apapun.

Sementara untuk wordpress org maka kamu bisa menggunakan berbagai tema dari pihak manapun, baik yang gratis maupun berbayar. Hal ini juga berlaku untuk plugin, dengan menggunakan versi berbayar maka kamu bisa menggunakan berbagai macam plugin yang kamu butuhkan.

4. SEO

Berkaitan dengan pemasangan plugin, maka perbedaan wordpress com dan org lainnya adalah pada sisi SEO. Pada penggunaan wordpress com, karena tidak bisa memasang plugin, maka pengaturan SEO sepenuhnya akan menggunakan konfigurasi dasar dari WordPress.

Sementara pada penggunaan WordPress org, ketika kamu bisa menggunakan plugin maka kamu juga bisa menambahkan plugin untuk SEO. Tentunya dengan penggunaan plugin ini maka SEO bisa lebih teroptimasi. Beberapa plugin untuk SEO yang bisa kamu gunakan seperti Yoast SEO, All in One Pack SEO, dan plugin SEO lainnya

Itulah beberapa perbedaan wordpress com dan org. Pada penggunanya pun, jika untuk kebutuhan gratis dan personal maka menggunakan wordpress com tidaklah masalah. Namun jika untuk kebutuhan profesional dan jika kamu membutuhkan optimasi SEO dengan baik maka kamu perlu menggunakan wordpress org.

Bagikan:

Tags

Related Post

Tinggalkan Balasan