Plugin Wajib WordPress Untuk Toko Online

andri

plugin wajib wordpress

Berjumpa kembali di artikel terbaru saya hari ini, kali ini saya akan membahas beberapa Plugin Wajib WordPress untuk membangun sebuah toko online, daftar plugin kali ini saya ambil berdasarkan plugin yang saya gunakan untuk membangun website bernama Underi Sticker. Langsung aja dibahas apa aja plugin-plugin tersebut dibawah ini.

1. WooCommerce

Plugin wajib wordpress yang pertama tentunya adalah woocommerse, dengan plugin ini kita bisa mengatur produk, pesanan, akun pelanggan, pengiriman, pembayaran, hingga laporan transaksi yang ada diwebsite kamu.

2. Askimet

Ketika pertama kali install wordpress biasanya plugin ini sudah terpasang dan tinggal diaktifkan, plugin ini berfungsi untuk melindung website dari komentar spam, saya sendiri baru-baru ini dibom oleh komentar spam, beruntung ada plugin ini yang membantu menanggulangi hal tersebut. selain itu plugin ini juga gratis dan merupakan plugin wajib wordpress apapun jenis websitenya.

3. Tripay Payment Gateway

Payment gateway tentunya sangat penting agar proses transaksi ditoko kamu jadi lebih efisien dan cepat, apalagi jika website kamu menjual produk digital, maka saya rasa payment gateway sangat diperlukan agar kamu tidak disibukkan dengan chat konfirmasi pembayaran dari pelanggan kamu.

Saya sendiri sudah mencoba beberapa payment gateway, namun pilihan terakhir saya jatuh kepada Tripay, alasannya adalah saya tidak perlu takut akun saya dibekukan jika tidak ada transaksi di website saya. Setupnya yang simple dan Customer Service yang fast respon membantu saya menjadi faktor utama saya memilih tripay sebagai payment gateway toko online saya. Jika kamu tertarik silahkan daftar langusng disini

4. Google Site Kit

Plugin ini akan mempermudah kamu melakukan integrasi dengan Google Analitics, Google Search Console, Google Adsense, Google Pagespeed, dan Google Tag Manager, semua itu bisa dilakukan dengan cepat menggunakan plugin ini tanpa harus repot-repot copy paste code ke heading. Plugin ini sangat saya rekomendasikan untuk pemula.

5. Plugin SEO

Jika kamu masih kurang paham bagaimana cara kerja menerapkan SEO di website kamu, maka kamu wajib memasang plugin ini untuk membantu kamu setting SEO di website mu yang sekarang. Ada banyak pilihan plugin SEO yang bisa kamu gunakan seperti :

  • Yoast SEO
  • Rank Math
  • All In One SEO
  • SEO Press

6. Woongkir

Untuk memudahkan estimasi pengiriman dan memberikan berbagai pilihan pengiriman kepada pelanggan. Plugin ini diperlukan jika toko mu menjual produk fisik yang harus dikirim melalui ekspedisi. Degan plugin woongkir kamu bisa menampilkan ekspedisi lokal di woocommerce.

7. Lite Speed Cache

Plugin ini biasanya sudah disediakan oleh hosting dan sudah terpasang langsung saat wordpress diinstall, plugin ini membantu kamu untuk melakukan optimasi diwebsite agar loading website menjadi lebih cepat. Plugin ini bisa didapatkan secara gratis jika hosting kamu tidak menyediakannya. Salah satu opsi lain untuk plugin seperti ini kamu bisa menggunakan WP Rocket namun plugin ini berbayar dan berlangganan.

8. All in One WP Migration

Meskipun hosting yang kamu pakai sudah termasuk layanan backup harian tapi menurut saran para suhu di group wordpress, kamu harus tetap melakukan bakcup mandiri. Hal ini bisa dilakukan dengan plugin ini jika kamu kurang paham melakukan backup melalu panel hosting yang kamu miliki.

Kesimpulan

Itulah kira-kira plugin yang saya gunakan untuk membangun website toko online, jika ada update terbaru atau trik terbaru akan saya share dilain waktu atau saya tambahkan diartikel ini, yang jelas semakin sedikit plugin yang kamu gunakan semakin bagus, plugin-plugin ini digunakan untuk mempermudah kamu yang masih baru dalam membuat website wordpress.

Bagikan:

Tags

Related Post

Tinggalkan Balasan